
DAMPAK PPKM BAGI PETANI IKAN AIR TAWAR DI DESA TAMBAH DADI.
Berita Daerah 30 Juli 2021, 0 Comment 34LAMPUNG TIMUR, Gemantara News.
Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat ( PPKM ) yang diberlakukan pemerintah pusat sangat terasa oleh pembudidaya ikan air tawar dan pembesaran ikan lele, biasa disebut lele konsumsi, yang berada di wilayah Kecamatan Purbolinggo Kabupaten Lampung Timur .
Koko warga petani ikan lele yang mempunyai 10 kolam bundar dengan kapasitas 20.000 ribu ekor lele, saat ditemui awak media Gemantaranews didesa Tambah Dadi, Jum’at 30 Juli 2021 saat memberikan asupan makanan ikan lele yang sudah siap dipasarkan.
Menurut Koko ikan lele ini seharusnya sudah waktunya di panen, karena adanya PPKM agen lele yang biasa masuk untuk mengambil hasil panenan belum bisa masuk. Yang biasanya seminggu bisa muat 1 ton, ini sudah hampir sebulan ikan lele milik saya dan warga petani lainnya belum bisa diambil, ujar Koko.
Masih dilokasi yang sama, awak media Gemantaranews melalui via phone seluler juga menghubungi warga petani ikan yang lain yakni Darto juga mengatakan, saat ini sebenarnya ikan lele saya sudah waktunya panen. Dan biasanya diambil agen dari Metro seminggu sekali begitu juga agen dari Palembang, kata Darto.
Koko maupun Darto berharap semoga pandemi ini segera berakhir, agar usaha kami ini bisa berjalan normal kembali, tutup Koko.(fk.nainggolan, anton)
Leave a comment