DALAM RANGKA SILATURAHMI DAN PENGAMANA MALAM TAHUN BARU 2020 SERTA SYUKURAN ANGGOTA POLSEK PUSAKANAGARA SUBANG

DALAM RANGKA SILATURAHMI DAN PENGAMANA MALAM TAHUN BARU 2020 SERTA SYUKURAN ANGGOTA POLSEK PUSAKANAGARA SUBANG

Berita Daerah 0 Comment 224

SUBANG, GemantaraNews

Menyambut dan memasuki tahun baru 2020,Polsek Pusakanagara-Polres Subang beserta ormas Gema Nusantara ( Gemantara ) menyelenggarakan Silaturahmi Keluarga Besar Polsek Pusakanagara dalam menyambut tahun baru sekaligus syukuran kenaikan pangkat anggota di Polsek Pusakanagara Polres Subang.

Dalam acara tersbut di hadiri oleh,
Kabagrem Polres Subang Kompol Acep Mulyana, Kapolsek pusakanagara AKP. Hidayat, Danramil Pusakanagara Kapten inf Sanadi, Kanit Intelkam Pusakanagara Ipda Darsono
Panit 1 Ipda Nurudin beserta anggota Polsek pusakanagara serta ibu ibu bhayangkari Pusakanagara.

Walaupun hujan deras mengguyur di halaman Polsek Pusakanagara tapi tidak menyurutkan niat dan semangat anggota Polsek beserta ibu-ibu bhayangkari pusakanagara. Dan Alhamdulillah acara yang di mulai pukul 20.00 berjalan lancar dan menyenangkan, apalagi acara tersebut di iringi musik semu berjoget ibu-ibu bhayangkari, anggota Polsek dan anggota koramil.

Para pengurus ormas Gema Nusantara( Gemantara ) yang di hadiri oleh ketua eksekutif kab. Suabang H.Darsono, beserta sekertaris H.Saroji dan biro kaderisasi pak Sobana. yanga ikut serta berpartisipasi dalam acara silaturahmi dalam menyambut pergantian tahun tersebut.
Kapolsek Pusakanagara AKP.Hidayat memberikan pengarahan baik kepada TNI, POLRI, Kader kader Ormas yang ada di kab. Suabang serta masyarakat harus saling bersinergi sehingga terciptanya suasana yang kondusif.

Ormas Gema Nusantara (Gemantara) kabupaten Subang yang di dipimpin ketua ekbangnya H.Darsono beserta jajarannya menginginkan para stakeholder dan masyarakat harus saling sinergi, berkontribusi konstruktif sehingga terciptanya hubungan yang harmonis dan humanis.

Kanit intelkam Polsek Pusakanagara Ipda Darsono mewanti wanti kepada Lsm dan ormas agar jangan sampai melakukan sweeping ke perusahaan, instansi atau kepada masyarakat apalagi sampai melakukan intimidasi dalam bentuk apapun dan jika hal itu di lakukan maka sudah masuk ranah pidana. Karena sejatinya baik itu Lsm dan Ormas harus memberikan pelayanan dan membantu kepada masyarakat yang membutuhkannya sehingga masyarakat merasakan kenyamanan.
Silaturahmi dan kerjasama yang baik agar selalu di jaga sebagaimana yang di sampaikan oleh Danamil Pusakanagara Kapten Sanadi.( Darsono )

Bagikan Artikel ke :

Shares

Leave a comment

      PT KURNIA CIPTA SARANA KARYA
      NO AHU : 002918.AH.0101 - TAHUN 2019
Gemantara News
Berani Memberikan Informasi yang Akurat dan Terpercaya Demi Mencerdaskan Masyarakat Nusantara.

Back to Top