MENJADI SAHABAT, INDONESIA BERDAMAI HIDUP BERDAMPINGAN DENGAN VIRUS CORONA (COVID-19)

Berita Daerah 0 Comment 133

KARAWANG, GemantaraNews

Bicara Virus Corona atau Covid-19 awalnya hanya mewabah dibagian tertentu suatu Negara, semua negara didunia ini tidak mempertimbangkan bahwa Virus itu akan mewabah kemana-mana. Ternyata diluar dugaan semua orang dengan hitungan bulan hampir seluruh dunia dibuat bingung dan sitres karena tiba-tiba jutaan nyawa manusia seolah dirampas hilang sekejab tanpa pamit dari pemilik nyawa.

Akhirnya Covid-19 mendarat dibumi Indonesia tanpa pamit sama pemerintah dan seluruh rakyat Indonesia. Semua kita dibuat bingung seolah tak berdaya tanpa memandang status sosial seseorang. Pemerintah telah menyikapi kejadian luar biasa ini, membuat peraturan-peraturan demi menyelamatkan rakyatnya tapi bagi yang tidak sepaham seolah-olah pemerintah meyengsarakan rakyatnya karena roda kehidupan perekonomian rakyat merosot/menukik tajam banyak yang kesusahan menjalani hidup.
Pemerintah sudah banyak berbuat untuk membantu rakyatnya, tapi rakyat Indonesia seolah tidak berarti itu semua, karena kita benar -benar belum siap dangkal pengetahuan kurang kesadaran menghadapi itu.

Akhirnya pesan terbaru Presiden Republik Indonesia Jokowidodo, (Jumat 15/05/2020) mengajak rakyatnya kembali produktif berdamai hidup berdampingan dengan Covid-19 walau virus masih mewabah diseluruh tanah air, karena Vaksin Covid-19 sampai saat belum ditemukan. Menurut pengamatan Organisasi Gema Nusantara( Gemantara) Cabang Kab. Karawang Jawa Barat, ini artinya dikembalikan kepada kita semua selaku rakyat untuk menjaga diri sendiri tanpa menyalahkan siap-siap lagi. Suka atau tidak suka kita harus sesadar-sadarnya dengan kebijakan pemerintah saat ini. Nyawa kita tergantung diri kita masing-masing, pemerintah bukan tidak bisa tegas tapi pemerintah tidak mau dihujat terus menerus karena seolah-olah meyengsarakan rakyatnya dengan adanya Covid-19 ini.

Yang menjadi perhatian kita semua saat ini pemerintah menegaskan belum akan melonggarkan Pembatasan Sosial Beskala Besar (PSBB) artinya belum bisa total hidup berdampingan Covid-19 sesuai anjuran Presiden, masih akan mempengaruhi sektor-sektor perekonomian tertentu tidak bisa berjalan normal. Karena ini penyakit sangat berbahaya/ mematikan, kita tetap waspada dan berusaha menagkal penyebaran Virus Covid-19. Salam damai hidup berdapingan dgn Covid-19. Bravo Gema Nusantara (Gemantara)Nasional siap untuk membantu pemerintah, NKRI harga mati. (OPAN)

Bagikan Artikel ke :

Shares

Leave a comment

Back to Top